Pages

Rabu, 29 Desember 2010

0 ANTARA MIMPI (Bahan renungan)

Semakin hari semakin bertambah usia kita…jika biasanya kita baru tersadar saat kita dihadapkan pada tanggal dan bulan yang sama saat ibu kita melahirkan kita ke dunia, maka paradigmanya hendaklah sedikit bergeser…sesungguhnya kita telah membuang waktu kita sepersekian detik saat kita tak melakukan apa-apa. Berkhayal tidaklah dilarang bahkan belum dibuat undang-undangnya. Namun pada hakikatnya berkhayal sama halnya hanya diam tak melakukan apa-apa. Lain halnya ketika kita berpikir. Berusaha memikirkan jalan keluar terbaik. Bermimpi pun punya alur tersendiri. Jika bermimpi mampu membuat jembatan masa depan kita lebih kokoh dan tampak jelas apatah lagi mampu menyamangati diri kita, maka bermimpilah….toh banyak orang yang berhasil di dunia karena memperjuangkan mimpinya. Bermimpilah selagi mimpi itu masih gratis. Tapi jangan terlarut dalam mimpi itu saja, tapi berusaha lah untuk bangun dan membuat mimpi itu menjadi real…senyata yang kita bayangkan dan sedetail yang kita inginkan.
Pada hakikatnya tiap orang di dunia pasti ingin sukses. Tapi jalan yang ditempuh oleh tiap orang untuk mencapai kesuksesannya tentulah berbeda-beda karena tiap orang punya ceritanya masing-masing. Ada yang sukses hanya dengan sedikit usaha tapi ada pula yang sukses setelah berjuang mati-matian. Tapi kesuksesan yang diperoleh tanpa usaha bukanlah kseduksesan yang abadi dan mutlak. Boleh dikata kesuksesan itu hanyalah bersifat sementara. Pengemis pun mesti berusaha dengan meminta-minta supaya bisa mendapatkan uang untuk makan. Lalu masih pantaskah kita berdiam diri menunggu kesuksesan itu datang pada diri kita. Ibarat kata pepatah jangan menunggu bola tapi berusalah untuk menjemput bola..semua keputusan ditangan kita sendiri kawan.

(bahan introspeksi diri)

0 MAAFKAN AKU

Maafkan Aku Ya Allah,
Tadi subuh kuhadapkan tubuh dan wajah ini kepada-Mu.
Bacaan demi bacaan terucap dari mulutku.
Namun ternyata ... hati ini tak tertuju kepada-Mu

Ya Allah
Sebelum makan pagi kusebut nama-Mu
Setelahnya pun terucap doa dari mulutku
Namun ternyata ... itu semua hanya ucapan belaka
Sedang hati ini melayang jauh entah ke mana

Ya Allah
Di tengah hari tadi kuberjamaah menghadap-Mu
Doa-doa itu kembali kuulangi dan kubaca
Namun ternyata tak satu persen pun hati ini ingat kepada-Mu
Yang terbayang adalah urusan kantor, rumah, dan pertemanan

Ya Allah
Petang tadi Engkau kembali memanggil-manggil diriku
Kudatangi tempat orang berkumpul tuk menghadap-Mu
Dalam ruku’ dalam sujud lagi-lagi doa itu terucap di luar kepala
Dan ternyata ... hati ini malah merencanakan kegiatan esok pagi

Ya Allah
Kusantap lezat hidangan makan malam itu
Kucoba semua menu hingga perut terasa kenyang
Hingga akupun bersendawa dan kuucap Alhamdulillah
Namun ternyata ... tak bertaut sama sekali hati ini kepada-Mu

Ya Allah
Barulah menjelang kupejamkan mata ini
Aku benar-benar berbicara kepada-Mu
Aku sunggu-sungguh sadar sedang bermohon kepada-Mu
Tidak hanya berupa ucapan, tetapi jauh dari dasar lubuk hati ini

Sudilah kiranya Engkau mengampuniku
Yang telah meremehkan dan menyepelekan-Mu
Yang telah berpura-pura berbicara kepada-Mu
Yang telah berngga ria di hadapan-Mu
Yang terlihat seperti mendekat kepada-Mu
Yang ternyata sungguh masih jauh dari-Mu

Seandainya Engkau tiada Maha Pemurah
Sikapku kepada-Mu sepanjang pagi hingga malam ini
Tentu telah membuat Engkau tidak menyukaiku

Ya Allah
Maafkan aku ...

Senin, 27 Desember 2010

0 DUBAI

sempat mampir di salah satu situs yang menampilkan cukup banyak gambar tentang Dubai...dan wah, mulai dari gedung yang paling tinggi, ambulance paling panjang, kembang api paling besar dan masih banyak lagi yang lain. satu hal yang paling menarik dari Dubai adalah arsitektur bangunanya yang sangat modern dan amazing... sebenarnya masih banyak hal menarik lain...kalau ada yang berminat tahu lebih banyak silahkan link ke alamat ini...http://www.facebook.com/duniapustaka


Jumat, 24 Desember 2010

0 POSTING AGAIN

Tak terasa sudah hampir satu tahun lamanya off dari menulis di blog. Yah dunia menulisku sempat di alihkan oleh facebook. Tapi setelah berhasil mengutak-atik desain template blog dari model clasik hingga jadi sekarang, hasilnya cukup memuaskan dan menumbuhkan keinginanku untuk menulis lagi di blog. Flashback sedikit ke masa lalu saat pertama kali blog ini ku buat. Tepatnya saat itu aku masih MABA alias mahasiswa baru. Membuat blog jadi agenda pembinaan saat itu. Ternyata beberapa bulan kemudian saat mata kuliah IT, kami di ajarkan lagi cara membuat blog. Karena aku sudah punya lebih dahulu di banding teman-teman yang lain maka blogku dijadikan contoh. Saat itu betul-betul sedang demam ngebloging. Teman-teman berlomba untuk membuat blognya menjadi lebih baik dan hasilnya luar biasa. Banyak teman-teman yang benar-benar kretif dan bahkan lebih berani mengutak-atik blognya dibanding aku. Tapi mungkin saat ini blog mereka juga sudah jarang di otak-atik lagi seperti saya juga (baru nulis lagi). Mungkin semua ada saatnya untuk booming dan ada saatnya untuk redup. Saat itu blog lagi booming dan kini zamannya untuk FB untuk booming.

Tak terasa blog ini seumuran dengan masa kuliahku ^_^. Saat masih MABA hingga saat ini di mana aku akan wisuda (Amiiiiiin). Ada begitu banyak hal yang bisa ditulis dalam blog. Untuk saat ini aku paling banyak menulis tentang penilainku secara subjektif dalam dalam segala hal. Meski tak di publish secara umum karena memang diperuntukkan sebagai blog pribadi, tapi bagi teman-teman yang udah mampir dan memberi sedikit komentar saya ucapkan Arigatho Gozaima….^_^

Selasa, 14 Desember 2010